Rabu, 29 Juli 2020

Teori Perubahan Sosial







dalam pembelajaran kelas XII tentang materi teori perubahan sosial akan menggunakan sway office agar siswa dapat membaca dengan jelas apa yang disampaikan dan untuk penjelasanya akan disampaikan melalui podcast.
adapun materi atau bahan ajar yang akan disampaikan di kelas XII sebagai berikut:


Selasa, 21 Juli 2020

Podcast dalam pembelajaran sosiologi

Banyak keluhan dari siswa yang mengeluh kuota yang boros sekali dalam pembelajaran untuk menerima penjelasan dari bapak ibu guru yang menggunakan video converence. Guru hanya memberikan PPT  dan menjelaskan lewat vicon. Hal ini akan membuat boros kuota semua siswa.

untuk menghemat kuota dan memberikan kebebasab siswa dalam belajar maka seorang guru akan mencari cara strategi yang paling pas. ada siswa yang dapat belajar dengan mendengarkan suara saya dan ada siswa yang harus belajar secara visual. untuk siswa yang berkebutuhan khusus dalam belajar sengan hanya suara maka guru memberikan alternatif dengan menggunakan podcast ini. 

Dan dalam pembelajaran kali untuk memberikan penjelasan secara detail kepada siswa dengan menggunakan podcast. untuk memperkuat materi dapat disampaikan sebagai berikut:

Materi Kelompok sosial dengan menjelaskan pengertian kelompok sosial:

Senin, 20 Juli 2020

Kelompok Sosial

Kelompok sosial adalah kumpulan manusia yang memiliki kesadaran bersama akan keanggotaan dan saling berinteraksi.[1] Kelompok diciptakan oleh anggota masyarakat. Kelompok juga dapat memengaruhi perilaku para anggotanya.

Pelajari pengertian kelompok sosial dibawah ini:













Macam kelompok sosial[sunting | sunting sumber]


# Sekolah merupakan salah satu contoh kelompok sosial
Menurut Robert Bierstedt, kelompok memiliki banyak jenis dan dibedakan berdasarkan ada tidaknya organisasi, hubungan sosial antara kelompok, dan kesadaran jenis. Bierstedt kemudian membagi kelompok menjadi empat macam:
  • Kelompok statistik, yaitu kelompok yang bukan organisasi, tidak memiliki hubungan sosial dan kesadaran jenis di antaranya. Contoh: Kelompok penduduk usia 10-15 tahun di sebuah kecamatan.
  • Kelompok kemasyarakatan, yaitu kelompok yang memiliki persamaan tetapi tidak mempunyai organisasi dan hubungan sosial di antara anggotanya.
  • Kelompok sosial, yaitu kelompok yang anggotanya memiliki kesadaran jenis dan berhubungan satu dengan yang lainnya, tetapi tidak terikat dalam ikatan organisasi. Contoh: Kelompok pertemuan, kerabat.
  • Kelompok asosiasi, yaitu kelompok yang anggotanya mempunyai kesadaran jenis dan ada persamaan kepentingan pribadi maupun kepentingan bersama. Dalam asosiasi, para anggotanya melakukan hubungan sosial, kontak dan komunikasi, serta memiliki ikatan organisasi formal. Contoh:

    Klasifikasi Kelompok Sosial[sunting | sunting sumber]

    Klasifikasi kelompok sosial menurut erat longgarnya ikatan antar anggota menurut Ferdinand Tonnies:

    Paguyuban (gemeinschaft)[sunting | sunting sumber]

    Paguyuban atau gemeinschaft adalah kelompok sosial yang anggota-anggotanya memiliki ikatan batin yang murni, bersifat alamiah, dan kekal. Ciri-ciri kelompok paguyuban:
    • Terdapat ikatan batin yang kuat antaranggota
    • Hubungan antar anggota bersifat informal
    Tipe paguyuban
    • Paguyuban karena ikatan darah (gemeinschaft by blood)
    Kelompok genealogis adalah kelompok yang terbentuk berdasarkan hubungan sedarah. Kelompok genealogis memiliki tingkat solidaritas yang tinggi karena adanya keyakinan tentang kesamaan nenek moyang.
    Contoh: keluarga, kelompok kekerabatan.
    • Paguyuban karena tempat (gemeinschaft of place)
    Komunitas adalah kelompok sosial yang terbentuk berdasarkan lokalitas. Contoh: Beberapa keluarga yang berdekatan membentuk RT(Rukun Tetangga), dan selanjutnya sejumlah Rukun Tetangga membentuk RW (Rukun Warga).
    Contoh: Rukun TetanggaRukun Warga.
    • Paguyuban karena ideologi (gemeinschaft of mind)
    Contoh: partai politik berdasarkan agama

    Patembayan (gesellschaft)[sunting | sunting sumber]

    Patembayan atau gesellschaft adalah kelompok sosial yang anggota-anggotanya memiliki ikatan lahir yang pokok untuk jangka waktu yang pendek. Ciri-ciri kelompok patembayan:
    • hubungan antaranggota bersifat formal
    • memiliki orientasi ekonomi dan tidak kekal
    • memperhitungkan nilai guna (utilitarian)
    • lebih didasarkan pada kenyataan sosial
    Contoh: ikatan antara pedagang, organisasi dalam suatu pabrik atau industri.Negarasekolah.



Faktor pembentuk[sunting | sunting sumber]

Bergabung dengan sebuah kelompok merupakan sesuatu yang murni dari diri sendiri atau juga secara kebetulan. Misalnya, seseorang terlahir dalam keluarga tertentu. Namun, ada juga yang merupakan sebuah pilihan. Dua faktor utama yang tampaknya mengarahkan pilihan tersebut adalah kedekatan dan kesamaan.

Kedekatan[sunting | sunting sumber]

Pengaruh tingkat kedekatan, atau kedekatan geografis, terhadap keterlibatan seseorang dalam sebuah kelompok tidak bisa diukur. Kita membentuk kelompok bermain dengan orang-orang di sekitar kita. Kita bergabung dengan kelompok kegiatan sosial lokal. Kelompok tersusun atas individu-individu yang saling berinteraksi. Semakin dekat jarak geografis antara dua orang, semakin mungkin mereka saling melihat, berbicara, dan bersosialisasi. Singkatnya, kedekatan fisik meningkatkan peluang interaksi dan bentuk kegiatan bersama yang memungkinkan terbentuknya kelompok sosial. Jadi, kedekatan menumbuhkan interaksi, yang memainkan peranan penting terhadap terbentuknya kelompok pertemanan.

Pembentukan norma kelompok[sunting | sunting sumber]

Perilaku kelompok, sebagaimana semua perilaku sosial, sangat dipengaruhi oleh norma-norma yang berlaku dalam kelompok itu. Sebagaimana dalam dunia sosial pada umumnya, kegiatan dalam kelompok tidak muncul secara acak. Setiap kelompok memiliki suatu pandangan tentang perilaku mana yang dianggap pantas untuk dijalankan para anggotanya, dan norma-norma ini mengarahkan interaksi kelompok.
Norma muncul melalui proses interaksi yang perlahan-lahan di antara anggota kelompok. Pada saat seseorang berprilaku tertentu pihak lain menilai kepantasasn atau ketidakpantasan perilaku tersebut, atau menyarankan perilaku alternatif (langsung atau tidak langsung). Norma terbetnuk dari proses akumulatif interaksi kelompok. Jadi, ketika seseorang masuk ke dalam sebuah kelompok, perlahan-lahan akan terbentuk norma, yaitu norma kelompok.

Lembaga[sunting | sunting sumber]


gambar Lembaga pada Penerbangan dan Antariksa Nasional
Dalam sosiologi, lembaga merupakan suatu sistem norma untuk mencapai tujuan tertentu yang oleh masyarakat dianggap penting. Sistem norma tersebut mencakup gagasan, aturan, tata cara kegiatan, dan ketentuan sanksi
Lembaga sosial terbentuk dari norma-norma yang hidup dimasyarakat. Norma-norma tersebut mengalami pelembagaan, yaitu proses menjadi bagian dari dari kehidupan masyarakat sehingga dikenal, diakui, dihargai, dan ditaati. Setelah proses pelembagaan , berlangsung internalisasi, yaitu proses penyerapan norma-norma oleh masyarakat sehinngga norma-norma atau telah berakar sebagai pedoman cara berpikir, bersikap, berprilaku dalam kehidupan sehari-hari.
Lembaga sosial mempunyai fungsi sebagai berikut:
  1. Menjaga ketentuan masyarakat.
  2. Memberikan pedoman pada anggota masyarakat bagaimana bertingkah laku atau bersikap dalam menghadapi masalah-masalah dalam masyarakat, terutama yang menyangkut kebutuhan-kebutuhan manusia
  3. Memberikan pegangan kepada masyarakat untuk mengadakan sistem pengendalian sosial terhadap tingkah laku anggota-anggotanya.[2]
Lembaga pemerintahan saat ini
  • Lembaga tinggi negara
  • Kementerian negara
  • Lembaga pemerintah nonkementerian
  • Lembaga nonstruktural
  • Lembaga struktural di bawah kementerian negara.[2]
Lembaga pemerintahan yang telah dibubarkan
  • Lembaga tinggi negara
  • Kementerian negara
  • Lembaga Pemerintah Non Departemen
  • Lembaga nonstruktural.

Organisasi sosial[sunting | sunting sumber]

Organisasi sosial adalah perkumpulan sosial yang dibentuk oleh masyarakat, baik yang berbadan hukum maupun yang tidak berbadan hukum, yang berfungsi sebagai sarana partisipasi masyarakat dalam pembangunan bangsa dan negara. Sebagai makhluk yang selalu hidup bersama-sama, manusia membentuk organisasi sosial untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu yang tidak dapat mereka capai sendiri. Berdasarkan sifat resmi tidaknya, dikenal ada dua jenis organisasi sebagai berikut:

Organisasi Formal[sunting | sunting sumber]

Organisasi formal sifatnya lebih teratur, mempunyai struktur organisasi yang resmi, serta perencanaan dan program yang akan dilaksanakan secara jelas.
contohnya: OSIS (Organisasi Siswa Intra Sekolah), PSSI (Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia), LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat), dan lain-lain.

Organisasi Informal[sunting | sunting sumber]

Karena sifatnya tidak resmi, pada organisasi ini kadang kala struktur organisasi tidak begitu jelas/bahkan tidak ada. Begitu juga dengan perencanaan dan program-program yang akan dilaksanakan tidak dirumuskan secara jelas dan tegas, kadang-kadang terjadi secara spontanitas.
Contohnya: kelompok pecinta puisi disekolah, fans club suatu Idol grup, dan lain sebagainya.



adapun materi berupa video pembelajaran dapat dilihat disini






















Karakteristik Ilmu Sosiologi dan manfaat

Dalam kegiatan belajar dan mengajar mapel sosiologi untuk siswa kelas X SMA N 1 Bantul akan menggunakan sway office sebagai bahan ajar dalam kegiatan belajar dan mengajar.
untuk itu untuk siswa dapat belajar menggunakan bahan ajar dibawah ini:


Rabu, 15 Juli 2020

PERKENALAN ILMU SOSIOLOGI DALAM PJJ DI TAHUN PELAJARAN 2020/2021

Masa pengenalan lingkungan sekolah pada tanggal 13-15 Juli sudah selesai dilalui oleh siswa kelas X.  Saatnya untuk memulai KBM yang akan dilaksanakan oleh siswa baru. siswa baru ini sudah belum mengenal ilmu sosiologi. untuk itu sebagai guru sosiologi menjadi tantangan tersendiri untuk mengenalkan ilmu sosiologi kepada peserta didik.
Pandemi menjadikan pembelajaran jarak jauh harus mempunyai stategi tersendiri karena perkenalan dengan secara langsung dan dengan secara daring akan berbeda. untuk itu sebagai bahan untuk pengenalan dan kontrak belajar dengan peserta didik terdaapat dalam bahan dibawah ini. dalam ppt disampaikan perkenalan diri guru, kompetensi dasar yang harus dicapai dan penyampaian KKM serta penilaian yang akan dilaksanakan selama pandemi.

adapun untuk bahan perkenalan sebagai berikut:




adapun untuk bahan ajar silahkan klik:

 Latihan soal ada di dalam bahan ajar dan mohon mengirimkan tugas lewat google classrom masing-masing.

Terima kasih telah belajar secara merdeka  dan mohon memberikan komentar dalam kolom dibawah sebagai bukti telah berkunjung dalam blog saya.





Sabtu, 16 Mei 2020

Pembelajaran Project yang Menyenangkan


Banyak kelurahan dari siswa tentang tugas yang diberikan terlalu sering dari bapak ibu. Tugas yang diberikan ada yang hanya copy paste punya teman yang lain. Pembelajaran menjadi monoton dan tidak bermakna buat siswa. 
Banyak kelurahan dari siswa bahwa pembelajaran membuat siswa menjadi egois, antar teman terjadi konflik terhadap penilaian  guru terhadap siswa nya. Siswa yang mengerjakan secara mandiri dan siswa yang copy paste mendapatkan nilai yang sama. 

Trus Apa yang harus dilakukan oleh guru? 
1. Buatlah kelompok dalam kelas. Menjadi 3 kelompok
2. Berikan tugas project agar diselesaikan secara bersama-sama dengan materi bebas. 
3. Tugas dapat dikirim dalam bentuk video yang dibuat menggambarkan kebersamaan
4. Berikan waktu selama 6 hari untuk melakukan  koordinasi antar teman agar mendapatkan hasil yang maksimal. 
5. Berikan perhargaan terhadap siswa yang di share lewat status guru, ig, Facebook, twitter dsb agar siswa menjadi senang. 

Ok... Setelah itu maka hasil yang telah penulis dapatkan adalah


Minggu, 26 April 2020

Mengasah Pisau yang Tumpul

Dalam mengahapi situasi saat ini dalam pencegahan covid 19 sudah merasakan titik jenuh siswa dan guru. Siswa sudah malas sekali untuk belajar.  Guru mulai harus mengasah ilmu dengan mencari referensi dan berimprovisasi dengan berbagai cara yang dilakukannya.
Seorang guru juga akan melakukan kajian yang mendalam dan berfikir untuk kreatif dan inovasi untuk menghadapi situasi dan kondisi saat ini.

trus bagimana caranya?
yang pertama kali lakukan adalah guru akan membuat soal menggunakan googe form sejumlah 10 soal agar siswa tidak akan merasa bosan untuk mengerjakan.
kemudian setting soal dalam bentuk kuis dalam google form nya.
guru menuliskan soal dan memberikan kunci jawaban dalam google form.
yang menarik adalah guru dapat memberikan feedback terhadap jawaban setiap siswa dengan kata-kata yang menarik.
Contoh untuk jawaban salah diberikan komentar sebagai berikut:
Hanya karena kamu berbuat kesalahan bukan berarti kamu adalah kesalahan

Contoh untuk jawaban benar akan diberikan komentar guru sebagai berikut:
Dicintai seseorang dengan tulus memberimu kekuatan, sementara mencintai seseorang dengan tulus memberimu keberanian.(Lao Tzu)

Diharapkan siswa akan termotivasi untuk mengerjakan soal sebagai tugas yang diberikan oleh gurunya.

berikut adalah soal quis sebagai tugas di masa pandemi covid 19 di kelas X IPS tentang Penelitian sosial:

Senin, 13 April 2020

INTEGRASI SOSIAL

Kesetiakawanan Jadi Jembatan Bangun Integrasi Sosial

Pengertian Integrasi Sosial

Integrasi sosial menunjukkan keadaan masyarakat yang saling berhubungan. Terdiri atas dua suku kata yaitu “integrasi” dan “sosial”. Integrasi sendiri menurut KBBI merupakan pembauran sesuatu hingga menjadi kesatuan yang utuh. Nah, kalau kata sosial disini mengindikasikan bahwa proses integrasi tersebut terjadi dalam masyarakat ataupun sebuah kelompok yang sifatnya lebih luas.
Dalam integrasi sosial terdapat proses penyesuaian unsur-unsur yang berbeda di masyarakat sehingga menjadi satu kesatuan. Unsur-unsur yang berbeda tersebut dapat meliputi perbedaan kedudukan sosial, ras, etnik, agama, bahasa, kebiasaan, sistem nilai, dan norma.
Pada dasarnya setiap individu maupun kelompok dalam masyarakat itu berusaha melakukan integrasi. Hal ini bisa digambarkan dalam situasi kegiatan outbond. Dalam games di outbond biasanya membutuhkan kekompakan antar anggotanya, padahal setiap anggota kelompok outbond memiliki karakter masing-masing. Sehingga dengan kondisi yang demikian akan membuat peserta outbond saling berintegrasi.
Begitu juga dalam kehidupan masyarakat. Agar tetap hidup dan berinteraksi dengan sesama, setiap individu akan berusaha membaur dan menyesuaikan kondisi sosial masyarakat. Ini naluri alamiah dari setiap individu manusia, bahwa setiap individu memiliki kecenderungan untuk berintegrasi.
Kecenderungan untuk berintegrasi akan mendapat pengecualian ketika dikaitkan dengan masalah sosial seperti konflik maupun kekerasan. Naluri untuk berintegrasi manusia rusak akibat adanya konflik dan kekerasan. Dampaknya dari setiap kubu memilih untuk saling menghindar dan mengurangi kontak sosial.
Oleh karena itu sangat perlu dilakukan upaya integrasi sosial untuk membantu memperbaiki serta mengembalikan persatuan dan harmoni sosial. Mengingat integrasi merupakan sebuah proses, jika proses yang ditujukan untuk menciptakan integrasi sosial berhasil maka dapat dikatakan masyarakat terintegrasi dengan baik.

Syarat Terbentunya Integrasi Sosial


William F. Ogburn dan M. Nimkoff mengemukakan bahwa terdapat syarat yang harus dipenuhi agar integrasi dalam masyarakat berhasil diciptakan.
  1. Anggota masyarakat sadar bahwa mereka telah berhasil saling memenuhi kebutuhan mereka. Kebutuhan yang terpenuhi tersebut menyebabkan setiap anggota masyarakat berusaha saling menjaga keterikatan satu sama lain.
  2. Masyarakat berhasil menciptakan kesepakatan (konsensus) mengenai norma dan nilai sosial yang dilestarikan serta dijadikan pedoman dalam berinteraksi.
  3. Norma dan nilai sosial tersebut berlaku cukup lama, tidak mudah berubah, dan dijalankan secara konsisten oleh seluruh anggota masyarakat.

Proses Terwujudnya Integrasi Sosial

Dalam proses penanganan pasca konflik dan kekerasan, integrasi sosial merupakan hasil akhir dari penyelesaian konflik dan kekerasan. Proses terwujudnya integrasi sosial dicapai melalui empat fase atau tahapan, yaitu akomodasi, kerjasama, koordinasi, asimilasi.
  1. Konflik menuju akomodasi
    Pada awalnya konflik dan kekerasan muncul sebagai akibat perbedaan dalam masyarakat. Konflik dan kekerasan kemudian diredam dan diselesaikan dengan cara melakukan akomodasi yang disesuaikan dengan cara melakukan akomodasi yang disesuaikan dengan sumber/akar konflik.
  2. Akomodasi menuju kerja sama
    Pada tahap akomodasi telah tercapai kompromi dan penyelesaian masalah. Akomodasi mencerminkan upaya kerja sama untuk menyelesaikan masalah, baik internal (antarpihak yang terlibat konflik) maupun eksternal (melibatkan pihak lain untuk melakukan akomodasi). Kerja sama terbentuk karena adanya kesadaran bersama dengan membuat kesepakatan untuk mencapai tujuan yang diinginkan.
  3. Kerja sama menuju koordinasi
    Adanya kesadaran dalam kerja sama dapat menumbuhkan koordinasi. Pelaksanaan koordinasi hendaknya mengedepankan kerja sama yang telah tercipta supaya terarah dan sejalan dengan tujuan yang ingin dicapai. Pada tahap ini, baik antarpihak yang terlibat konflik maupun pihak ketiga yang membantu penyelesaian konflik sadar melakukan proses integrasi.
  4. Koordinasi menuju asimilasi
    Proses asimilasi merupakan proses mengurangi perbedaan antarindividu atau kelompok untuk memperkuat kesatuan dan memperhatikan kepentingan ataupun tujuan bersama (Syarbani, 2013:30). Terkait proses integrasi pascakonflik, asimilasi terjadi melalui dua tahapan. Pertama, adanya perubahan nilai budaya pada tiap-tiap kelompok. Kedua, terjadi penerimaan cara hidup yang baru.

Sifat Integrasi

Menurut Paulus Wirutomo (2012:35-44), integrasi sosial memiliki tiga sifat yaitu sebagai berikut:
  1. Integrasi normatif, yaitu integrasi yang terbentuk karena terdapat kesepakatan nilai, norma, cita-cita bersama, dan rasa solidaritas antaranggota masyarakat.
  2. Integrasi fungsional, yaitu integrasi yang terbentuk karena adanya ketergantungan antarkelompok masyarakat. Masyarakat dipersatukan oleh adanya kebutuhan yang hanya dapat dipenuhi melalui interaksi antarkelompok masyarakat.
  3. Integrasi koersif, yaitu integrasi yang terbentuk karena adanya paksaan dari pihak-pihak yang memiliki kekuasaan dengan menggunakan lembaga sosial. Seperti menggunakan aparatur negara untuk meredam konflik demi menciptakan gencatan senjata. Adapun makna dari pemaksaan memiliki 3 sifat berikut ini.
    a) Legitimate, pemaksaan yang didukung oleh masyarakat
    b) Legal, pemaksaan yang disahkan oleh hukum
    c) Naked power, pemaksaan secara tidak resmi

Faktor pendorong Integrasi Sosial

Upaya menciptakan integrasi sosial pascakonflik dan kekerasan membutuhkan waktu cukup lama. Meskipun demikian, terdapat beberapa faktor pendorong terciptanya integrasi sosial. Adapun faktornya sebagai berikut (Setiadi, 2015:395).
  1. Besar kecilnya kelompok, Konflik dan kekerasan yang terjadi dalam masyarakat dengan jumlah anggota sedikit cenderung lebih mudah mencapati integrasi sosial daripada kelompok masyarakat yang memiliki banyak anggota. Kelompok masyarakat yang anggotanya sedikit memiliki tingkat kemajemukan yang rendah sehingga mudah melakukan integrasi, begitu juga sebaliknya.
  2. Homogenitas kelompok, kemiripan atau kesamaan antaranggota dalam suatu kelompok masyarakat baik kepribadian, ciri, maupun adat istiadat. Dalam masyarakat yang memiliki tingkat homogenitas tinggi, integrasi sosial semakin mudah dicapai. begitu juga sebaliknya.
  3. Aktivitas komunikasi, Proses komunikasi akan sangat mempengaruhi proses integrasi sosial. Ketika komunikasi antar kelompok masih dapat dijalin dan berjalan efektif, proses integrasi sosial semakin mudah. Begitu juga sebaliknya.
  4. Mobilitas geografis, Mobilitas geografis atau migrasi merupakan perpindahan seseorang atau sekelompok orang dari satu tempat ke tempat yang lainnya. Tingkat mobilitas masyarakat bisa juga mempengaruhi proses integrasi sosial. Seperti orang yang sering bepergian mungkin karena pekerjaan atau karena memang sedang travelling akan bisa menambah lama proses integrasi sosial.

Pihak Yang terlibat dalam Proses Integrasi Sosial

Sebenarnya proses integrasi dapat dilakukan oleh pihak yang berkonflik itu sendiri atau melibatkan pihak lain. Pihak-pihak yang terlibat ini disebut sebagai pemangku kepentingan (stakeholder). Stakeholder merupakan pihak yang terlibat dalam suatu kegiatan atau program pembangunan dan pihak yang nantinya berfungsi sebagai mediator, edukator, fasilitator, atau dinamisator.
  1. Pihak dari dalam, pihak yang berasal dari komunitas yang mengalami konflik dan kekerasan. Biasanya sih mereka merupakan pemimpin yang dihormati dan dipercaya oleh masyarakat, baik yang bersifat formal maupun non formal.
  2. Pihak dari luar, pihak yang tidak terlibat konflik. Pihak ini dianggap netral dan diharapkan mampu membantu kelompok yang bertikai dalam melihat masalah dengan sudut pandang yang berbeda serta menemukan solusi guna mewujudkan integrasi.
    a) POLRI dan Militer
    b) LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat)
Itu dulu ya untuk saat ini, untuk materi reintegrasi akan menyusul secepatnya. Semoga nyaman membacanya, dan bermanfaat. Jangan lupa untuk selalu membaca dan merdeka untuk belajar.
Sumber : Sosiologi, Kelompok Peminatan Ilmu-Ilmu Sosial, Kun Maryati dan Juju Suryawati, Esis.

Untuk memahami materi dapat melalui video dibawah ini:


Untuk menambah referensi dalam kehidupan sehari-hari dapat menambahnya dibawah ini:
Bahan Bacaan tentang Integrasi sosial

Diskusikan bacaan diatas sesuai dengan materi yang ada diatas dalam kolom komentar.


Minggu, 12 April 2020

Mari Ber-Jetsi Bersama


Selama pembelajaran daring jarak jauh ada beberapa aplikasi yang membuat para penggunanya beralih dan mencari yang lebih simple penggunaannya.
Ada berbagai berita utama yang menjadi perhatian utama khususnya para pengajar di sekolah saat ini. 
Berikut berita yang menjadi sorotannya:

trus bagaimana dengan para guru dan siswa untuk belajar tatap muka? mereka sudah pada posisi zona nyaman setelah menggunakan zoom ini.

untuk itu penulis harus mencari alternatif penggunaan aplikasi yang lebih mudah dan simple. Dan ketemu yaitu dengan aplikasi Jetsi Meet

Setelah dilakukan pembelajaran sosiologi untuk kelas X IPS 1 untuk KD penelitian sosial dan mendapatkan  tanggapan dari para siswa. Hasil yang dapat diperoleh dari kegiatan belajar mengajar pada hari Senin, 13 April 2020 bahwa untuk menggunakan aplikasi ini maka penulis simpulkan sebagai berikut:

Untuk aplikasi ini ada kelebihan dan kekurangannya.

Kelebihan adanya palokasi ini adalah jumlah partisipan bisa untuk satu kelas karena memuat 64 partisipan, penggunaan dan pemasangan aplikasi yang sangat mudah karena open source alisan gratis.
sebagai pendidik juga lebih mudah untuk menggunakannya karena room terbuka terus. tidak harus menjadi host untuk membuka dan menutup room nya.
kelebihan aplikasi ini adalah semua siswa tidak harus mendownload aplikasi ini dengan syarat bahwa menggunakan mode desktop pada handphone nya. Untuk durasi waktu juga tidak dibatasi seperti pada zoom clould meeting yang dibatasi hanya 40 menit versi gratis nya. Kelebihan yang lain  bahwa aplikasi ini tidak memerlukan  email dan akun yang sangat ribet. Tinggal klik room yang akan digunakan langsung tersambung. 

Kelemahan jetsi meet ini adalah 
kualitas videonya yang masih buram apabila sinyal internetnya lemah, dan aplikasi ini tidak ada yang mengontrol sehingga setiap orang bisa masuk ke room nya apabila mengetahui link yang telah dibagikan. Kelemahan jetsi yang lain bahwa untuk hand phone yang android untuk share content fasilitasnya tidak didukung oleh aplikasi ini, tetapi apabila menggunakan laptop share content lebih mudah menggunakannya. Kelemahan yang lain bahwa keamanan room terjaga karena tidak menggunakan akun. 

Demikian best practise yang penulis dapat tulis dalam media blog ini. Dan saat ini penulis masih melakukan serangkaian percobaan untuk melihat kelemahan dan kelebihan aplikasi ini. 
Semoga ulasan penggunaan jetsi meet ini bermanfaat bagi semua pengajar untuk daring selama masa pencegahan covid 19 ini berlangsung. Dan semoga pembaca blog ini tidak bosan untuk membaca cerita best practise selanjutnya. 

Dan penulis ucapkan banyak terima kasih atas kerja sama dari anak-anak saba yang selalu memberikan semangat untuk menjadi lebih baik dalam mengajar. 
Untuk besok Kegiatan mengajar masih mencari ide selanjutnya... Tunggu ya.. 

Rabu, 08 April 2020

Mencari Celah disaat Covid 19

Seorang guru akan merasa apa yang dilakukan dalam kegiatan belajar dan mengajar bosan. seorang guru dalam memberikan tugas sudah dengan berbagai macam yang telah digunakan dari yang membuat tugas dalam bentuk google form, quizziz, menggunakan arikel berita  dan sebagainya. catatan yang selalu diingat adalan tidak membebani siswa dengan tugas.
mencari cara agar tidak membebani siswa dan mengasikkan yang perlu dilakukan oleh guru. Siswa juga akan merasa bosan apabila semua guru menggunakan metode yang sama semua. disini letak permasalahannya yang perlu dilakukan oleh guru.

Ada salah satu cara agar siswa dapat merasa enjoy dengan tugas yang diberikan yaitu dengan pemberian tugas sebagai berikut:


Hasil yang didapat dari pemberian tugas ini bahwa sebagai seorang guru dapat melihat secara langsung kondisi siswa dirumah masing-masing, Siswa juga merasa enjoy dan senang dengan tugasnya. disini guru juga dapat melihat siswa yang tidak aktif di dalam kelas melalui tugas ini siswa merasa percaya diri hal ini terlihat dalam video yang dikirimkan oleh siswa dan telah dilihat oleh gurunya.

Demikian pengalaman sebagai pengajar di salah satu sekolah.....semoga tulisannya bermanfaat bagi guru-guru yang lain di Indonesia.

Cara menarik siswa mengikuti kegiatan KBM Online


Sebagai siswa pasti merasa bosan dengan jadwal pelajaran yang berisi layar putih dan ada tulisan hari dan waktu nya di handphone masing-masing siswa. 
Siswa akan mengeluh dengan pelajaran yang dilaksanakan di pagi hari atau ada juga siswa yang sudah malas duluan dengan pelajaran yang akan dilaksanakan oleh gurunya. 
Siswa pasti akan kembali ke tempat tidur lagi dan tidak ada keinginan untuk belajar di pagi hari. 
Untuk mengatasi permasalahan diatas sebagai seorang guru harus melakukan suatu refleksu agar siswa menjadi ingat akan jadwal yang akan dilaksanakan pada pagi harinya. 

Bagaimana caranya? 
Berikut langkah-langkah yang telah dilakukan oleh penulis:
1. Buat konsep untuk menarik siswa dengan mencari gambar yang menarik. Ini bisa menggunakan canva, ppt dll

2. Isilah undangan atau mengingatkan  bahwa besok akan dilaksanakan KBM online dengan  aplikasi yang sudah ditentukan oleh gurunya. Misalnya : quizziz, zoom atau blog dll. 

3. Kirim gambar yang telah dibuat dalam group WA atau status agar dapat dibaca oleh slaah satu siswa yang diampu di pagi harinya. 

Selasa, 07 April 2020

Antara Aku, Materi, Tugas dan Keinginan siswa

Materi pada tanggal 7 April 2020 di kelas XI IPS 1 adalah materi Integrasi Sosial. 
Materi Integrasi sosial ini apabila di dalam kelas menjadi materi yang membosankan. Pada keadaan saat ini dimana siswa berada di rumah untuk Stay At Home membutuhkan  kreatifitas guru untuk membuat siswa bersemangat untuk mengerjakan tugasnya. Tugas juga yang mudah ada di dekat mereka. 
Bagaimana seorang guru sosiologi untuk dapat mengajak siswa nya belajar secara merdeka tetapi nilai-nilai mempunyai makna bagi siswanya?? 
Berikut penulis memberika  contoh pembelajaran yang dilakukan. 
1. Mengirimkan tugas menggunakan google classroom. KD yang disampaikan adalah kompetensi dasarnya integrasi sosial. 
Salah satu indikator pencapaian adalah siswa memahami bentuk integrasi sosial. Bentuk integrasi dalam keluarga, kerabat, dan masyarakat. 
Penulis mengambil tugas untuk integrasi sosial dalam keluarga. 

2. Menuliskan tugas yang diberikan  kepada siswa untuk membuat tugas yang berkaitan dengan kegiatan sehari-hari dirumah misalnya membantu orang tua, mencuci piring, menyapu, mengepel dan sebagainya. 
3.Menugaskan siswa untuk mengirimkan  tugas nya dalam bentuk foto di google classroom. 

Dari hasil yang dilaksanakan oleh penulis bahwa siswa menjadi lebih mudah mengerjakan tugasnya dan siswa tidak merasa stress dalam tugas yang diberikan  penulis. 
Materi yang dipelajari juga sampai ke siswa dan siswa memahami indikator pencapaiannya. Dan tentu saja kompetensi ketrampilan juga dapat dilaksanakan karena mereka terjun langsung di rumah masing-masing. Penulis juga mengetahui kondisi dan aktifitas keseharian siswa dirumahnya masing-masing. 
Kesulitan penulis adalah pada waktu koreksi karena bentuk yang dikirimkan berupa foto maka membutuhkan waktu yang lama untuk melihat aktivitas siswa di dalam google classroom. 

Minggu, 05 April 2020

Bermain Sambil Belajar

Kegiatan pembelajaran jarak jauh membuat siswa kan menjadi jenuh. Siswa hanya dihadapkan oleh tugas yang secara terus menerus diberikan oleh gurunya.  Banyak yang sress memikirkan tugas yang harus dikumpulkan dengan waktu yang telah di tentukan oleh gurunya.
Guru selalu memberikan tugas tanpa memberikan penjelasan dan pembahasan.
Guru juga menggunakan google classroom yang bersifat pemberian tugas semua. Seperti curahan siswa bahwa ini bukan KBM online tetapi tugas online.
Seorang guru harus melakukan refleksi guru dalam melaksanakan pembelajaran jarak jauh dengan meningkatkan pengetahuan dan ketrampilannya agar siswa menjadi tidak bosen terhadap kondisi saat ini.

Untuk itu ada aplikasi khusus untuk membuat soal menjadi lebih menarik dan siswa juga akan mengikuti latihan soal yang diberikan. siswa juga tidak akan merasa tertekan dengan tugas yang diberikannya. Aplikasi ini bernama Quizziz. Aplikasi ini ada kelebihan dan kelemahannya. salah satu kelebihannya adalah seorang guru dapat membuat soal dengan cepat dan menarik serta interaktif. soal yang diberikan juga dapat menggunakan soal yang panjang tidak seperti Kahoot yang dibatasi karakter hurufnya. Untuk kelemahannya adalah bahwa aplikasi ini menggunakan jaringan internet sehingga siswa ada yang terkendala di sinyal yang membuat akan keluar dari game yang dilakukan secara online.

Berikut adalah salah satu contoh KBM online yang penulis buat pada tanggal 6 April 2020 di kelas X IPS 1
Dari hasil pantauan menggunakan quizziz ini hanya beberapa siswa yang tidak bisa bermain quizziz secara live karena kendala di sinyal. tetapi respon siswa sangat bagus terbukti yang memainkan ada sekitar 31 siswa. Dan untuk siswa yang terkendala sinyal dapat diakali dengan dibuatkan secara tugas mandiri dengan pemberian kode yang diberikan gurunya.

Mungkin dari pengunjung setia dapat memberikan komentar dibagian bawah ini ya...saya tunggu..

Sabtu, 04 April 2020

Integrasi Sosial

Dampak virus covid 19 dengan materi integrasi sosial ada yang bisa pelajari dalam kehidupan saat ini. Ada beberapa hal yang dapat dikaitkan dengan materi sosiologi kelas XI Terutama tentang integrasi sosial. 
Sebelum kita menlanjutkan materi  coba kalian perhatikan video dibawah ini

Dari video diatas pasti dalam masyarakat menimbulkan terjadinya pro dan kontra terhadap keputusan yang akan diambil oleh pemerintah. 
Coba kalian berikan pendapatnya terhadap masalah yang ada diatas tersebut kaitannya dengan integrasi yang ada di dalam masyarakat di kolom komentar dibawah. 

Kamis, 02 April 2020

Calon Sosiolog Berpuisi

Covid telah membuat para siswa mengalami kebosanan dalam menghadapi tugas setiap hari. 
Banyak keluar datang dari para siswa dan para orang tua yang mengeluhkan isi pembelajarannya tugas semuanya. 
Sebagai seorang pendidik juga capai untuk mengoreksi pekerjaan para siswa. 

Untuk menghadapi ini penulis melakukan  suatu selingan dengan memberikan umpan kepada para siswa nya agar aktif dalam berinteraksi dengan guru nya dan juga tidak stress terhadap tugas yang diberikan oleh gurunya. 

Ini adalah salah satu selingan buat siswa dan umpan balik dari para siswa yang dapat  menghibur teman- teman yang lain juga


Dari hasil selingan itu menimbulkan ide dan kreatif para siswa untuk lebih menyukai puisi. 
Belajar sosiologi tidak hanya teori tetapi juga dapat mempelajari puisi juga. Inilah yang penulis maksud bahwa Merdeka Belajar Sosiologi

Selasa, 31 Maret 2020

Cuitan Guru WFH

        Kegiatan daring tatap muka menggunakan zoom

Menurut edaran gubernur dan edaran kepala dinas Dikpora DIY makan guru bisa melakukan pembelajaran jarak jauh dengan online. 
Hal itu tidak mudah untuk dilakukan  karena kapasitas guru memahami IT yang berbeda-beda. Guru dipaksa untuk sebisa nya dalam menggunakan Teknologi. 
Ada yang menggunakan  What app dan, email untuk mengirimkan tugas. 
Sebisa nya guru dalam pembelajaran daring ini dilakukan tanpa persiapan yang matang karena kondisi yang darurat. 

Kemudian untuk pembelajaran yang daring dari rumah juga bisa dilaksanakan karena dasar edaran nya bahwa guru dan siswa dapat melakukan learn from home. 

Apa yang terjadi di rumah? 
Berikut ada beberapa catatan khusus Guru yang Work From Home:
1. Ketika pagi - pagi dapat belanja di pasar untuk mencukupi kebutuhan keluarga terutama sayur karena tidak diburu yang namanya finger. 
2. Guru dapat memasak lebih fresh sehingga dapat sarapan bersama keluarga karena biasanya memasaknya malam hari dimakan pagi hari. 
3. Guru juga dapat mengasuh dan mengajak putra putrinya dirumah dengan santai sambil memantau keaktifan siswanya dalam daring
4. Pada waktu kegiatan tatap muka bagi yang punya anak balita pasti akan ada iklan seperti: ibu.. Mau makan, ibu.. Baju kotor, ibu.. Ambilkan mainan... Iklan ini yang harus dipahami oleh semuanya... 
5. Rumah yang biasanya berantakan pada waktu pulang sekolah menjadi tidak lagi karena sebentar-bentar pasti akan dirapikan. 
6. Guru juga tidak usah untuk persiapan pakai baju seragam dinas.. Asal rapi dan sopan ketika daring tatap muka berlangsung dilakukan.. Setelah itu bisa memakai daster lagi... Itu yang paling disenangi oleh ibu-ibu

Mungkin itu sedikit yang bisa penulis sampaikan di awal bulan April masa tanggal darurat covid 19.

Senin, 30 Maret 2020

Kerennya anak Saba

Penyebaran Covid 19 yang semakin hari semakin banyak dan menyebar ke semua wilayah membuat pembelajarn online diperpanjang sampai tanggal 14 April 2020. Entahlah apa yang anak saba pikirkan. mungkin sudah mulai bosan dengan tugas yang diberikan oleh guru sampai tanggal 14 April 2020. Guru juga sudah mulai bosan dengan kegiatan membuat tugas dan mengoreksi tugas-tugasnya.

Semua bosan dengan keadaan saat ini..

Kembali ke masa dimana sebelum terjadi kondisi seperti ini. Belajar sosiologi menurut semua orang membosankan karena berbau teori dan bacaan. Disini peran guru harus mengubah paradigma tersebut bahwa belajar sosiologi itu sangat menyenangkan. Untu menarik minat belajar maka  anak saba khususnya anak IPS yang sudah dibekali dengan berbagai aplikasi google classroom, Quizziz, padlet, lino, zoom  dan webbex tidak asing bagi mereka untuk melaksanakan kegiatan KBM online. Mereka lebih siap untuk melaksanakan ini.

Ketika hanya diberikan link anak Saba  sudah paham dan cepat mempelajarinya.

Tanpa mereka sadari apa yang sudah diberikan akan bermanfaat pada kondisi saat ini. Guru juga tidak kesulitan membuat pembelajaran secara online agar anak saba tidak bosan menghadapi tugasnya.
Menurut saya bahwa kalian adalah memang anak millenial yang sekali diminta yang berbau IT langsung  melaksanakan

Kalian memang keren.....jangan putus asa buat belajar sesuatu yang baru.


Mengajak dan menyebarkan virus kebaikan untuk anak Saba dalam merdeka  belajar, merdeka dalam menuntut ilmu dan merdeka mencapai cita dan cintanya.


Jumat, 27 Maret 2020

Catatan seorang guru yang kangen mengajar di kelas.

Ini adalah pengalaman pribadi ketika mengajar sebelum semua siswa dirumahkan semua. 
Ketika semua kelas saya minta untuk tunjuk jari menanyakan siapa yang pingin libur dirumah. Semua menunjukkan jari. Semua takut dengan adanya virus covid 19.
Semua siswa ingin dirumah dengan berbagai alasan. 
Ya.. Itu mungkin salah satu alasan untuk mencegah penyebarannya. 
Ok.. Setelah ada pengumuman bahwa semua siswa harus libur. Hari pertama senang, hari kedua masih senang, hari ke tiga sudah malas dirumah, hari keempat dan seterusnya mengalami frustasi. 
Untuk kegiatan KBM online laporan yang masuk adalah:
Hari pertama semangat mengerjakan tugas
Hari kedua tugas menumpuk
Hari ketiga mulai frustasi dengan didepan HP terus dan mengerjakan tugas
Hari ke empat minta masuk sekolah aja

Semua merasakan apa dampak dari kondisi saat ini. Tidak hanya siswa, guru juga merasakan.
Hari pertama guru mempersiapkan   tugas jarak jauh, belajar aplikasi, belajar semua yang berbau IT, hari kedua semangat membuat tugas buat siswa dan dan membuat laporan harian. Hari ketiga mulai jenuh, hari keempat kangen siswa siswinya. 
Seorang guru akan merasakan bahagia melihat siswa nya di sekolah, melihat senyum kalian pada waktu istirahat berbunyi, cemberut waktu mau ulangan harian, strees dikejar tugas oleh guru-guru, menangis karena dimarahi guru, mengiba-iba masuk gerbang karena terlambat dan memberikan segudang alasan buat nye-kip dari kelas dari yang membuat KTP, mengambil KTP, membuat SIM, sakit perut, ada acara di kampung dan sebagainya. 
Mungkin kalian juga merasakan  dimana kalian mencuri-curi waktu buat membuka HP kalian, membuat video di kelas dan bermain tik tok sama teman sebangku kalian dan selalu berharap guru nya ada rapat dan jam kosong. 
Kalian mungkin juga ingin diduduk di kursi kalian, merindukan teman- teman kalian, gebetan kalian atau membuat event- event di sekolahan. 

Itulah salah satu kebahagiaan  guru dengan segala permasalahan kalian dan kebahagiaan kalian sebagai siswa yang kita tidak sadari bersama. 

Semua pasti akan indah pada waktunya. 
Mari kita selalu beriktiar dan berdoa agar kita bisa dapat bertatap muka lagi. 

Ok.. Kalian boleh memberikan  komentar dibawah ya. Apa yang kalian rasakan ya.. 

Rabu, 25 Maret 2020

Quis Mobilitas Sosial

Hasil Quis Mobilitas Sosial

Masyarakat Pedesaan

Bersyukurlah Penduduk PEDESAAN
Di tulis oleh _Peneliti Kehidupan sosial desa kota UGM_

1.Masyarakat desa dilindungi oleh pepohonan yang kaya dgn oksigen O2 sbg kebutuhan utama kesehatan 

2.Masyarakat desa sudah terbiasa terkena sinar matahari,berjalan kaki,mengangkut,serta aktifitas fisik lainya yang membuat tubuh dalam kondisi panas,dan bila *virus corona menempel pada tubuh yg sehat ( panas ) hanya bertahan beberapa detik saja langsung mati*

3.Apabila terjadi LOCKDOWN di seluruh wilayah NKRI maka masyarakat desa lah yang akan tetap tenang,karena kehidupan di,banyak sumber pangan seperti : singkong,tales,ketela,sayuran,dan jenis makanan lain

4.Masyarakat desa ( khususnya petani dan buruh tani )  berdasarkan penelitian *sistem imunisasi alami fisiknya sangat kuat* bila dibandingkan dengan masyarakat kota,karena mereka sudah terbiasa dengan makanan non kimia ( alami ) seperti singkong bakar,ketela bakar,jagung bakar,pete bakar,dll,bahkan sayuran pun rata2 hanya dimasak dengan air lalu dimakan dengan sambel apa adanya...ini adalah jenis makanan yg sangat sehat tanpa kimia,dan aka menjadikan imun tubuh secara alami

5.Masih banyak lagi keuntungan2 sebagai masyarakat pedesaan disaat masyarakat kota panik dan galau dalam menghadapi virus corona ini

Sebelum ada virus corona sering kehidupan desa sbg bahan tertawaan dengan istilah PENAMPILAN NDESO 
Sekarang 95 % penduduk kota pingin sekali pindah ke desa demi menyelamatkan diri dari serangan virus corona

Ini dapat menjadi kajian ilmu sosiologi pedesaan.

menurut kalian apakah berita ini fakta atau Hoax?
Berikan komentar kalian di komentar ya

Senin, 23 Maret 2020

Presensi Kehadiran Siswa SMA N 1 Bantul


Dalam Rangka tanggap darurat Covid 19 berikut adalah presensi KBM secara online yang telah kalian kerjakan dari rumah:

Sabtu, 21 Maret 2020

Mobilitas Sosial


Mobilitas sosial dalam keseharian kita sudah ada dan ada didekat kalian. salah satunya adalah kalian bersekolah. itu salah satu contoh mobilitas sosial.
dalam materi ini akan kita pelajari tentang apa mobilitas sosial, bentuk mobilitas sosial dan saluran mobilitas sosial serta dampaknya.
sebagai catatan bahwa mobilitas sosial ini penulis masukkkan dalam konflik sosial karena dalam mobilitas akan muncul adanya konflik sosial.

Setelah membaca kalian bisa mengamati media pembelajaran dibawah ini:



Mobilitas Sosial - Di dalam masyarakat terdapat tingkatan-tingkatan sosial tertentu yang dinamakan pelapisan atau strata. Setiap orang berkesempatan untuk melakukan perpindahan dari strata satu ke strata yang lain. Mobilitas sosial lebih mudah terjadi pada masyarakat terbuka karena lebih memungkinkan untuk berpindah strata. Sebaliknya, pada masyarakat yang sifatnya tertutup kemungkinan untuk pindah strata lebih sulit.

Pengertian Mobilitas Sosial
Di dalam bahasa Indonesia, mobilitas berarti gerak (KBBI : 2001). Oleh karena itu, mobilitas sosial (social mobility) adalah suatu gerak dalam struktur sosial (social structure). Dengan kata lain, mobilitas sosial dapat diartikan sebagai gerak perpindahan dari suatu status sosial ke status sosial yang lain.
Jenis-Jenis Mobilitas Sosial
1.    Mobilitas Sosial Horizontal. Diartikan sebagai suatu peralihan status sosial seseorang atau sekelompok orang dalam lapisan sosial yang sama. Dengan kata lain mobilitas horisontal merupakan peralihan individu atau obyek-obyek sosial lainnya dari suatu kelompok sosial ke kelompok sosial lainnya yang sederajat. Contoh: Pak Jarwo seorang warga negara Amerika Serikat, mengganti kewarganegaraannya dengan kewarganegaraan Indonesia, dalam hal ini mobilitas sosial Pak Amir disebut dengan Mobilitas sosial horizontal karena gerak sosial yang dilakukan Pak Amir tidak merubah status sosialnya.
2.    Mobilitas Sosial Vertikal. Diartikan sebagai suatu peralihan status sosial yang dialami seseorang atau sekelompok orang pada lapisan sosial yang berbeda. Terbagi menjadi dua yaitu mobilitas vertical ke atas (Sosial Climbing) dan mobilitas vertikal ke bawah (Social sinking)
Saluran Mobilitas Sosial Vertikal
Menurut Pitirim A. Sorokin, mobilitas sosial vertikal memiliki saluran-saluran dalam masyarakat. Proses mobilitas sosial vertikal ini disebut social circulation. Berikut ini saluran-saluran terpenting dari mobilitas sosial.
a. Angkatan Bersenjata
b. Lembaga-Lembaga Keagamaan
c. Lembaga-Lembaga Pendidikan
d. Organisasi Politik
e. Organisasi Ekonomi
f. Organisasi Keahlian
3.    Mobilitas Sosial Antargenerasi
      
Mobilitas sosial antargenerasi ditandai oleh perkembangan atau peningkatan taraf hidup dalam suatu garis keturunan. Mobilitas seperti ini bukan menunjuk pada perkembangan keturunan itu sendiri, melainkan kenaikan kedudukan (status sosial) dari satu generasi ke generasi berikutnya. Dengan kata lain, mobilitas sosial antargenerasi yaitu perpindahan kedudukan seseorang/anggota masyarakat yang terjadi antara dua generasi atau lebih. Contoh: generasi orang tua (ayah ibu) dengan generasi anak.
Proses Mobilitas Sosial
Terjadinya mobilitas sosial berkaitan erat dengan hal-hal yang dianggap berharga di masyarakat. Oleh karena itu, kepemilikan atas hal-hal tersebut akan menjadikan seseorang menempati posisi atau kedudukan yang lebih tinggi. Akibatnya, dalam masyarakat terdapat penggolongan yang mempengaruhi struktur sosial. Hal-hal tersebut antara lain kekayaankekuasaankehormatan, dan ilmu pengetahuan. Dalam proses mobilitas sosial terdapat faktor yang mempengaruhi terjadinya mobilitas sosial, yaitu:
1.    Status Sosial
2.    Keadaan Ekonomi
3.    Situasi Politik
4.    Motif-Motif Keagamaan
5.    Masalah Kependudukan
6.    Keinginan Melihat Daerah Lain
Dampak Mobilitas Sosial
Tidak dapat dimungkiri adanya mobilitas sosial mendorong timbulnya perubahan posisi atau kedudukan sosial seseorang dalam masyarakat. Situasi ini tentunya membawa pengaruh tersendiri terhadap sistem pelapisan yang ada. Segala bentuk perubahan menimbulkan dampak bagi masyarakat. Begitu juga dalam proses mobilitas sosial. Jika perubahan kedudukan atau posisi seseorang dapat diterima oleh masyarakat maka akan tercipta kerja sama. Namun, keadaan menjadi berbeda apabila perubahan status atau kedudukan ditolak dan tidak diakui oleh masyarakat. Secara garis besar, dampak dari mobilitas terbagi menjadi dua bentuk umum, yaitu konflik dan penyesuaian.


Bahan Diskusi
sebelum lanjut bacalah kasus dibawah ini


Silahkan beri komentar apakah dalam bacaan diatas mengapa termasuk mobilitas sosial?

Untuk mendalami materi dapat berlatih soal dibawah ini:



Referensi:
Sunarto, Kamanto. 1993. Pengantar Sosiologi. Jakarta: Lembaga Penerbit FE – UI.
Richard Osborne & Borin Van Loon. 1996. Mengenal Sosiologi For Beginner. Bandung: Mizan.
Bacaan Lebih Lanjut
BSE Sosiologi Untuk Kelas XI SMA dan MA. Vina Dwi Laning.

Pembatik 2024

Vlog Utama Sahabat Pembatik DIY 2024

INOVASI PEMBELAJARAN DIGITAL "GENDIS LADY" SEBAGAI WUJUD IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA Dalam rangka memenuhi tugas pembatik level...